Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kantor Pertanahan Kabupaten Ponorogo Laksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu Tahun 2025

Senin, 22 Desember 2025 | Desember 22, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-12-29T13:25:16Z

  

Ponorogo, SENTRAL POST — Kantor Pertanahan Kabupaten Ponorogo melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu Tahun 2025 di halaman Kantor Pertanahan Kabupaten Ponorogo. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi terhadap peran perempuan Indonesia. Senin (22/12/2025)

Upacara dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Ponorogo, Ferri Saragih, S.SiT., M.H., selaku inspektur upacara. Pelaksanaan upacara berlangsung dengan tertib dan khidmat, mencerminkan semangat kebersamaan serta komitmen seluruh jajaran dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan.

Peringatan Hari Ibu yang diperingati setiap tanggal 22 Desember merupakan momentum nasional untuk mengenang dan menghargai perjuangan perempuan Indonesia dalam merebut, mempertahankan, serta mengisi kemerdekaan. Selain itu, peringatan ini menjadi refleksi atas peran strategis perempuan dalam berbagai sektor pembangunan, termasuk dalam mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional.

Dalam keterangannya usai upacara, Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Ponorogo, Ferri Saragih, menyampaikan bahwa peringatan Hari Ibu harus dimaknai sebagai penguatan nilai kesetaraan dan profesionalisme di lingkungan kerja.

“Peringatan Hari Ibu bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi momentum untuk meneguhkan komitmen kita dalam menghormati peran perempuan, baik sebagai ibu, pendidik, maupun sebagai aparatur negara yang berkontribusi langsung dalam peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa perempuan memiliki peran strategis dalam mendukung keberhasilan organisasi, khususnya dalam mewujudkan layanan pertanahan yang profesional, akuntabel, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat.

“Kami terus mendorong terciptanya lingkungan kerja yang inklusif, adil, dan setara, sehingga seluruh pegawai dapat berkontribusi secara optimal sesuai dengan kompetensi dan tanggung jawabnya,” tambahnya.

Melalui peringatan Hari Ibu Tahun 2025 ini, Kantor Pertanahan Kabupaten Ponorogo menegaskan komitmennya untuk mendukung penguatan peran perempuan serta mendorong terwujudnya kesetaraan dan keadilan gender dalam pelaksanaan tugas serta peningkatan kualitas pelayanan pertanahan kepada masyarakat. (her/dd)

×
Berita Terbaru Update